digi updates

Kelebihan-Kelebihan E-Sertifikat Yang Wajib Kamu Tahu

Cover Image for Kelebihan-Kelebihan E-Sertifikat Yang Wajib Kamu Tahu
Emerald Vega

Perkembangan teknologi dan digitalisasi membuat pekerjaan jadi lebih baik. Mulai dari segi bisnis dan ekonomi maupun sektor-sektor lainnya. Di ranah industri penyelenggaraan acara pun juga begitu. Rentetan pekerjaan berbaris rapat dengan daftar tugas yang menyita waktu dan perhatian. Yang awalnya orang kerjakan satu persatu secara manual. Kini prosesnya berjalan dengan lebih efektif dan tepat sasaran penyelesaiannya dengan teknologi digital. Hal itu termasuk juga dalam urusan pembuatan sertifikat event sebagai kelengkapan acara. Seiring dengan berjalannya waktu orang-orang mulai membuat sertifikat secara elektronik karena memiliki kelebihan-kelebihan seperti yang dijelaskan di bawah.

Hemat biaya, tempat, dan waktu

seseorang mempresentasikan pekerjaannya | Photo by Mikael Blomkvist:

seseorang mempresentasikan pekerjaannya | Photo by Mikael Blomkvist

Tidak seperti seperti sertifikat kertas yang mengambil biaya, tempat, dan waktu ketika kuantitas dan lokasi pengirimnya banyak dan beragam. Sertifikat digital bisa sudah mampu menunjukan informasi penting yang sertifikat cetak cantumkan meskipun masih berada dalam bentuk digital. Kuantitasnya pun bisa dengan mudah diperbarui dan pengirimannya bisa langsung disampaikan ke pihak yang membutuhkan hanya dalam hitungan detik.

Desain lebih bervariatif dan unik

Desain neone menarik dengan seni tipografi | Photo by Mikael Blomkvist

Desain neone menarik dengan seni tipografi | Photo by Mikael Blomkvist

Seperti yang kita tahu desain menjadi bagian penting dalam sebuah acara. Kemasan acara yang di desain dengan baik akan memberikan dampak dan kesan yang baik pula. Hal itu termasuk dalam desain sertifikat yang suatu  komunitas atau organisasi berikan untuk penerimanya. Terima kasih kepada yang namanya seni dan desain grafis. Berbagai komunitas dan organisasi dapat menerbitkan e-sertifikat dengan desain apik yang menarik.

Mudah diamankan secara online sesuai kebutuhan

Sebuah kursor berbentuk tangan mengklik aplikasi pengaman | Photo by Pixabay

Sebuah kursor berbentuk tangan mengklik aplikasi pengaman | Photo by Pixabay

Berbeda seperti sertifikat cetak yang perlu dibawa ke suatu tempat biar aman. E-sertifikat bisa diamankan dengan berbagai macam cara dengan tingkat keamanan yang bikin tenang. Mulai dari mengamankan secara pribadi dengan kata sandi. Komunitas dan organisasi juga bisa mengamankan e-sertifikat dengan menggunakan jasa penyimpanan sertifikat elektronik seperti digiserti.id.

Pengelolaan berada dalam sentuhan jari

Seseorang menggunakan aplikasi tablet android | Photo by NordWood Themes on Unsplash

Seseorang menggunakan aplikasi tablet android | Photo by NordWood Themes on Unsplash

E-sertifikat juga pada dasarnya sama dengan sertifikat cetak. Dokumen yang satu ini meskipun online perlu dikelola dengan baik. Secara digital pengelolaan e-sertifikat mampu dilakukan dengan lebih teratur. Mulai dari pengiriman berkas sampai pengamanan, tanda tangan dan isi data lainnya. Pengelolaan e-sertifikat bisa dengan mudah diproses lewat perangkat ponsel pintar dan komputer yang kita miliki. Dan kita tidak perlu khawatir sertifikatnya jadi kotor, terlihat, kucel, kumel dan semacamnya.

Produktivitas yang lebih baik

Seseorang menelpon didepan didepan lukisan mural | Photo by Andreas Klassen on Unsplash

Seseorang menelpon didepan didepan lukisan mural | Photo by Andreas Klassen on Unsplash

Mungkin e-sertifikat masih dianggap sebagai pelengkap dalam suatu event. Namun ketahuilah langkah-langkah pembuatan sertifikat yang memakan banyak waktu, perhatian, tenaga. Seperti bagaimana kita perlu menunggu persetujuan orang-orang, laporan, penulisan, rancangan, dan pengirimannya dll. Bisa diselesaikan dengan lebih efektif saat sertifikatnya bersifat elektronik. Dengan kata lain waktu, perhatian dan tenaga yang kita punya bisa lebih difokuskan lagi kepada bagian pekerjaan dan hal-lainnya. Hal ini membuat orang jadi lebih produktif dalam urusan dan pekerjaan sehari-hari.

Itu lah kelebihan-kelebihan e-sertifikat yang berdampak baik dalam urusan dan pekerjaan. Mulai dari menghemat waktu, tenaga, pikiran dan biaya sampai peningkatan produktivitas. E-sertifikat meringankan orang dalam menjalankan tugasnya dalam penyelenggaraan acara. Sebagai dampak kemajuan teknologi dan digital yang baik.  E-sertifikat sendiri mungkin juga memiliki kelebihan-kelebihan lain yang bisa saja tidak disebutkan diatas. Kendati demikian, itu tidak mengurangi nilai dan fungsi sertifikat yang mulai beralih bentuk ke wujud elektronik. Karena e-sertifikat adalah produk dari perkembangan teknologi dan digitalisasi yang membuat pekerjaan jadi lebih baik.

Rekomendasi Artikel

3 Hal Yang Membuat Vendor Manapun Menghindari Kolaborasimu
3 Hal Yang Membuat Vendor Manapun Menghindari Kolaborasimu

Ketika kamu mencoba mencari partner kolaborasi baru untuk keperluan kolaborasi atau mempertahankan hubungan yang baik dengan partner kolaborasi yang lama. Kamu akan sampai di suatu titik dimana susah sekali untuk berurusan dengan suatu partner kolaborasi. [blog.kolaborazi.id]

Emerald Vega
Emerald Vega
Menjadi Volunteer, Apa Saja Sih Manfaatnya?
Menjadi Volunteer, Apa Saja Sih Manfaatnya?

Kegiatan volunteer atau volunteering biasanya banyak ditemui pada suatu event atau kegiatan sosial. Namun sebenarnya apa sih manfaat menjadi volunteer? Yuk simak baik-baik penjelasan berikut. [blog.kolaborazi.id]

Ishmah Nurhidayati
Ishmah Nurhidayati
Bingung Cara Menjual Tiket Konser? Coba Lakukan 5 Tips Berikut!
Bingung Cara Menjual Tiket Konser? Coba Lakukan 5 Tips Berikut!

Kamu mau menyelenggarakan konser tapi bingung cara menjual tiketnya? Takut sepi peminat dan berakhir nggak ada yang nonton? Yuk simak 5 tips menjual tiket konser berikut!

Ishmah Nurhidayati
Ishmah Nurhidayati
4 Contoh Kolaborasi yang Bisa Kamu Lakukan Saat Menyelenggarakan Event
4 Contoh Kolaborasi yang Bisa Kamu Lakukan Saat Menyelenggarakan Event

Kamu lagi kesulitan mengadakan event? Mungkin ini saatnya kamu melakukan kolaborasi! Yuk simak 4 contoh kolaborasi yang bisa kamu lakukan saat menyelenggarakan event. [blog.kolaborazi.id]

Ishmah Nurhidayati
Ishmah Nurhidayati
Timeline Promosi Ternyata Penting loh, Apa Saja ya Isinya?
Timeline Promosi Ternyata Penting loh, Apa Saja ya Isinya?

Promosi merupakan salah satu hal yang sangat penting dalam penyelenggaraan sebuah event. Oleh karena itu, timeline promosi merupakan salah satu hal yang harus kamu beri perhatian khusus. Nah kira-kira kegiatan apa saja ya yang terdapat dalam timeline promosi? Kapan sebaiknya mulai dikerjakan? Buat kamu yang sedang bingung mencari contoh timeline promosi, yuk simak penjelasan berikut!

Ishmah Nurhidayati
Ishmah Nurhidayati
Stop, Kamu Cuman Bakal Dighosting Narasumber Gara-Gara Ini
Stop, Kamu Cuman Bakal Dighosting Narasumber Gara-Gara Ini

Ghosting tidak hanya terjadi dalam hubungan percintaan saja. Kamu bahkan bisa di ghosting oleh berbagai macam orang, termasuk narasumber webinar yang sudah kamu kontak dari jauh-jauh hari. Digiserti.id tidak ingin mengalami kejadian buruk seperti itu menimpa kamu.

Emerald Vega
Emerald Vega
3 Manfaat Sertifikat Digital Bagi Branding Organisasi
3 Manfaat Sertifikat Digital Bagi Branding Organisasi

Tahukah kamu bahwa sertifikat digital tidak hanya membangun personal branding pemiliknya saja, tapi juga mampu membangun branding bagi organisasi yang mengeluarkannya.

Diyanah Shabitah
Diyanah Shabitah
List Media Partner Gratis Yang Bisa Kamu Ajak Kolaborasi
List Media Partner Gratis Yang Bisa Kamu Ajak Kolaborasi

Keberadaan media partner dalam proses promosi event merupakan hal yang bisa mendukung kesuksesan sebuah acara. Nah, berikut list media partner gratis yang bisa kamu ajak kolaborasi agar event-mu semakin banyak dikenali. [blog.kolaborazi.id]

Ishmah Nurhidayati
Ishmah Nurhidayati
Sertifikat Unik: Pilihan Menarik untuk Hadiah Istimewa
Sertifikat Unik: Pilihan Menarik untuk Hadiah Istimewa

Hadiah yang diterima dengan senang hati adalah hadiah yang paling berarti. Dengan sertifikat unik, kamu bisa buat hadiahnya lebih berkesan. Yuk, temukan cara untuk menjadikan hadiahmu lebih berarti dengan sertifikat personalisasi yang unik dan menyenangkan, hanya di sini!

Diyanah Shabitah
Diyanah Shabitah
Ini Akibatnya Kalau Tidak Tim Building Pas Kolaborasi
Ini Akibatnya Kalau Tidak Tim Building Pas Kolaborasi

Tidak bisa diragukan lagi kalau team-building itu penting untuk kolaborasi. Selain bisa menciptakan chemistry kerjasama yang baik bagi sesama anggota. Team-building juga berperan penting dalam menjaga keakraban dan situasi kondusif di tempat kerja. Saking baiknya manfaat dari team-building. [blog.kolaborazi.id]

Emerald Vega
Emerald Vega