digi updates

Tips Dan Trik Mengelola Dana Untuk Event Dan Organisasi

Emerald Vega

Disebut apakah orang yang makin banyak uangnya tapi malah pusing dia jadinya ? Orang itu adalah bendahara. Terutama kalau tugasnya menjadi bendahara organisasi dan panitia event yang besar. Orang-orang tidak seharusnya menggampangkan tugas Bendahara. Sebagai bendahara satu hal yang bisa membuat bendahara pusing berpikir keras. Adalah ketika terjadi ketidak cocokan antara informasi keuangan yang didata dan jumlah uang itu sendir. Bendahara juga bisa langsung pusing mendadak ketika ada pengeluaran dadakan. Sedangkan ternyata dana yang disimpan tidak sebanyak seperti yang seharusnya ada. Dalam hal ini, digiserti.id punya beberap obat pil pereda pusing bendahara event berupa tips dan trik gampang siap pakai yang ada di bawah ini.

Legakan rasa stress di otak dengan meninjau kembali daftar biaya yang ada

Gambar tulisan jangan khawatir dalam bahasa inggris | picture by Kelly Sikkema on unsplash.com

Gambar tulisan jangan khawatir dalam bahasa inggris | Photo by Kelly Sikkema on unsplash.com

Cobalah untuk mengumpulkan semua jenis pengeluaran dan biaya yang harus dibayar. Lalu kelompokan jenisnya apa saja. Dari situ, buatlah daftar dan atur lagi berdasarkan seberapa pentingnya dan seberapa seringnya pengeluaran itu terjadi. Kamu akan menemukan suatu pengeluaran tidak penting tapi cukup sering terjadi. Yang bisa kamu bisa alihkan untuk hal yang lebih baik lagi.

Gunakan prinsip pengelolaan 50/30/20

Seseorang mengatur posisi kertas-kertas | picture by Kelly Sikkema on unsplash.com

Seseorang mengatur posisi kertas-kertas | Photo by Kelly Sikkema on unsplash.com

Prinsip atau pengaturan pembagian 50/30/20 ini berguna untuk mempermudah penyediaan dana. Caranya seperti ini, bagi dana untuk event atau keperluan organisasi menjadi 50% untuk hal-hal yang memang dibutuhkan. 30% untuk hal-hal yang kelihatannya nggak terlalu butuh tapi kayaknya penting juga buat jaga-jaga. 20% untuk dana cadangan kalau ada apa-apa lagi.

Manfaatkan fitur spreadsheet untuk membukukan data-data seputar dana event

Gambar sebuah laptop dengan program pengelola data | picture by Lukas Blazek on unpsplash.com

Gambar sebuah laptop dengan program pengelola data | Photo by Lukas Blazek on unsplash.com

Khawatir buku kas dana event atau organisasi hilang atau terselip entah dimana.Repot juga ingin menunjukan buku kas waktu pertemuan untuk peninjauan keuangan. Cobalah gunakan yang namanya spread sheet. Spreadsheet adalah dokumen elektronik dimana data bisa ditata dalam baris dan kolom-kolom berbentuk kotak-kotak dan bisa diubah-ubah untuk keperluan hitung-menghitung. Kamu bisa menggunakan software pengelola data seperti microsoft exccel dalam hal ini

Kurangi beban pikiran Gunakan fitur pembayaran otomatis

Pembayaran menggunakan teknologi modern | picture by Jonas Leupe on unsplash.com

Pembayaran menggunakan teknologi modern | Photo by Jonas Leupe on unsplash.com

Sedikit yang orang tahu kalau pembayaran otomatis disini tidak hanya berlaku untuk masalah uang yang keluar. Fitur pembayaran otomatis juga bisa diterapkan untuk masalah uang yang masuk. Dengan memanfaatkan layanan atau aplikasi yang mengotomatiskan pembayaran. Urusan aliran dana yang masuk bisa jadi lebih mudah dikelola lagi.

Sederhana dan satukan sumber pemasukan dan pengeluaran

Buku berisi catatan dan pensil hitam  | picture by Hope House Press - Leather Diary Studio on unsplash.com

Buku berisi catatan dan pensil hitam | Photo by Hope House Press - Leather Diary Studio on unsplash.com

Dengan banyaknya ragam dan asal sumber pemasukan dan pengeluaran untuk kepentingan pelaksanaan event dan organisasi. Kamu akan perlu menyederhanakannya dengan cara hanya menggunakan sesedikit mungkin, berkas, buku, dan juga catatan–catatan pengelolaan keuangan lainnya. Kalau bisa jadikan satu saja, dengan begitu akan bisa mengurangi resiko terjadinya data yang hilang dan juga perhitungan yang salah dan semacamnya.

Seperti yang sudah terbaca diatas. tips dan trick yang digiserti.id bagikan bisa kamu gunakan untuk mempermudah pekerjaanmu sebagai bendahara. Baik itu kamu menjadi bendahara untuk acara event yang besar maupun bendahara untuk suatu organisasi. Hal ini karena pekerjaan bendara itu sendiri melibatkan sesuatu yang serius seperti aset finansial berupa uang. Yang mana benda finansial satu ini bisa menyebabkan masalah besar. Hanya karena ada kesalahan perhitungan dan analisa arus keuangan sedikit saja.

Ok, sampai disini aja konten digiserti kali ini. Semoga kamu bisa lebih ringan lagi kerjanya jadi bendahara dengan tips ini dan baca juga konten-konten bermanfaat lainnya dari digiserti.i.

Rekomendasi Artikel

3 Manfaat Sertifikat Digital Bagi Branding Organisasi
3 Manfaat Sertifikat Digital Bagi Branding Organisasi

Tahukah kamu bahwa sertifikat digital tidak hanya membangun personal branding pemiliknya saja, tapi juga mampu membangun branding bagi organisasi yang mengeluarkannya.

Diyanah Shabitah
Diyanah Shabitah
Sertifikat Unik: Pilihan Menarik untuk Hadiah Istimewa
Sertifikat Unik: Pilihan Menarik untuk Hadiah Istimewa

Hadiah yang diterima dengan senang hati adalah hadiah yang paling berarti. Dengan sertifikat unik, kamu bisa buat hadiahnya lebih berkesan. Yuk, temukan cara untuk menjadikan hadiahmu lebih berarti dengan sertifikat personalisasi yang unik dan menyenangkan, hanya di sini!

Diyanah Shabitah
Diyanah Shabitah
Kolaborasi antar Organisasi dalam Penyelenggaraan Event, Apa Pentingnya?
Kolaborasi antar Organisasi dalam Penyelenggaraan Event, Apa Pentingnya?

Kamu pernah menemukan event yang dilaksanakan oleh lebih dari satu organisasi atau komunitas? Beberapa organisasi atau komunitas terkadang memang melakukan kolaborasi untuk mengadakan sebuah event. Tapi apa sih kolaborasi itu? Yuk simak penjelasan berikut! [blog.kolaborazi.id]

Ishmah Nurhidayati
Ishmah Nurhidayati
Ini 5 Collaboration Skill Yang Harus Kamu Kuasai, Penting Banget!
Ini 5 Collaboration Skill Yang Harus Kamu Kuasai, Penting Banget!

Ternyata agar kolaborasi berjalan dengan lacar serta memberikan hasil yang baik, kamu perlu memiliki collaboration skill yang mumpuni. Nah berikut 5 collaboration skill yang harus kamu kuasai agar bisa bekerja sama dengan baik. Simak dengan baik ya! [blog.kolaborazi.id]

Ishmah Nurhidayati
Ishmah Nurhidayati
Timeline Promosi Ternyata Penting loh, Apa Saja ya Isinya?
Timeline Promosi Ternyata Penting loh, Apa Saja ya Isinya?

Promosi merupakan salah satu hal yang sangat penting dalam penyelenggaraan sebuah event. Oleh karena itu, timeline promosi merupakan salah satu hal yang harus kamu beri perhatian khusus. Nah kira-kira kegiatan apa saja ya yang terdapat dalam timeline promosi? Kapan sebaiknya mulai dikerjakan? Buat kamu yang sedang bingung mencari contoh timeline promosi, yuk simak penjelasan berikut!

Ishmah Nurhidayati
Ishmah Nurhidayati
Stop, Kamu Cuman Bakal Dighosting Narasumber Gara-Gara Ini
Stop, Kamu Cuman Bakal Dighosting Narasumber Gara-Gara Ini

Ghosting tidak hanya terjadi dalam hubungan percintaan saja. Kamu bahkan bisa di ghosting oleh berbagai macam orang, termasuk narasumber webinar yang sudah kamu kontak dari jauh-jauh hari. Digiserti.id tidak ingin mengalami kejadian buruk seperti itu menimpa kamu.

Emerald Vega
Emerald Vega
Bingung Cara Menjual Tiket Konser? Coba Lakukan 5 Tips Berikut!
Bingung Cara Menjual Tiket Konser? Coba Lakukan 5 Tips Berikut!

Kamu mau menyelenggarakan konser tapi bingung cara menjual tiketnya? Takut sepi peminat dan berakhir nggak ada yang nonton? Yuk simak 5 tips menjual tiket konser berikut!

Ishmah Nurhidayati
Ishmah Nurhidayati
4 Aplikasi Wajib Untuk Kamu Yang Suka Kolaborasi
4 Aplikasi Wajib Untuk Kamu Yang Suka Kolaborasi

Anda tidak perlu jago dan menguasai bermacam-macam software untuk bisa mengadakan kolaborasi secara online. Itu semua karena mengadakan kolaborasi secara online itu tidak sesusah apa yang orang pikirkan. Contoh kolaborasi yang bisa anda adakan salah satunya adalah [blog.kolaborazi.id]

Emerald Vega
Emerald Vega
Ini Akibatnya Kalau Tidak Tim Building Pas Kolaborasi
Ini Akibatnya Kalau Tidak Tim Building Pas Kolaborasi

Tidak bisa diragukan lagi kalau team-building itu penting untuk kolaborasi. Selain bisa menciptakan chemistry kerjasama yang baik bagi sesama anggota. Team-building juga berperan penting dalam menjaga keakraban dan situasi kondusif di tempat kerja. Saking baiknya manfaat dari team-building. [blog.kolaborazi.id]

Emerald Vega
Emerald Vega
Partner potensial untuk kolaborasi dan Tiga cara mudah mendapatkannya
Partner potensial untuk kolaborasi dan Tiga cara mudah mendapatkannya

Kebanyakan komunitas, organisasi, dan bisnis yang baru mulai sering sekali dihadapkan dengan masalah yang menyebabkan langkah dan perkembangannya jadi mandeg. Kalau terus dibiarkan, hanya tinggal masalah waktu saja sampai hal yang paling tidak diinginkan terjadi. Kolaborasi adalah salah satu cara yang ampuh dan efektif untuk mengatasinya. [blog.kolaborazi.id]

Emerald Vega
Emerald Vega